Biodata Dian Nitami : Profil Lengkap ‘Riris’ Sinetron Orang Ketiga SCTV Serta Biografi Lengkap Pemeran Ibunya Afifah

2 min read

Biografi Lengkap serta Profil Riwayat Karir Pemeran Ibu Afifah di SCTV

Biodata Dian Nitami : Profil Lengkap ‘Riris’ Sinetron Orang Ketiga SCTV Serta Biografi Lengkap Pemeran Ibunya Afifah admin akan bahas kali ini. Memiliki profesi sebagai artis adalah idaman masyarakat Indonesia. Biodata lengkap Dian Nitami yang akan admin singgung mencakup nama lengkap, nama panggilan, agama, tempat tanggal lahir, hingga pasangan, dan anak. Tak hanya itu, admin juga menyuguhkan biografi singkat pemeran Riris Orang Ketiga tersebut disertai gambar terbaru tentangnya.

Tampil di layar televisi lebih sering, memiliki sifat yang bisa diteladani merupakan suatu kebanggaan untuk beberapa orang. Namun, tidak sedikit artis di tanah air hanya bertahan beberapa tahun saja. Kemampuannya dalam dunia entertainment tidak bisa membuat ia mempertahankan kepopulerannya, sehingga ia harus menelan kenyataan pahit dengan tergesernya posisinya oleh para aktor ataupun artis pendatang baru di Tanah Air.

Salah satu artis yang sudah sangat lama berada di dunia entertainment dan masih bersinar adalah Dian Nitami. Perempuan yang lahir di Jakarta pada tanggal 18 juni tahun 1971 ini adalah seorang artis dan juga model yang memiliki nama lengkap Dian Meutia Nitami. Ia mulai tampi di layar kaca sejak debut filmnya pada tahun 1986. 32 tahun berada di dunia selebriti merupakan angka yang tidak biasa. Ia pantas diberikan penghargaan karena kemampuan yang dimilikinya berbeda dengan artis artis lainnya, sehingga bakat aktingnya selalu dibutuhkan oleh beberapa produser.

Baca Juga : Biodata Lengkap Pemeran Sinetron Orang Ketiga

 

Biodata Dian Nitami

Biografi Lengkap Pemeran Riris di SCTV

Biografi Lengkap serta Profil Riwayat Karir Pemeran Ibu Afifah di SCTV
Biografi Lengkap serta Profil Riwayat Karir Pemeran Ibu Afifah di SCTV

Dian Nitami yang juga memerankan ibunya Afifah ini merupakan salah satu tokoh yang menonjol di sinetron SCTV tersebut. Wanita cantik itu lahir dari pasangan suami istri yang bernama Raden Soerjo Muntasir  (A yah ) dan Anita Soerjo (Ibu). Ia adalah perempuan yang memiliki darah Jawa Jepang. Ayahnya adalah seorang yang merupakan keturunan Jepang. Sejak kecil, wanita yang lahir di Jakarta ini dibiasakan oleh ibunya untuk bisa hidup mandiri. Hal ini ditanamkan oleh ibu dan ayahnya untuk membuat ia tidak menjadi seorang yang manja sekalipun ia adalah wanita. Tahukah kalian apa agama Dian Nitami ? Agama Dian Nitami adalah Islam menurut dontsad (diakses pada 16 Maret 2018).

Pasangan sekaligus Suami Dian

Walau sibuk di dunia selebriti, artis cantik yang akrab disapa Dian ini juga terjebak kisah cinta lokasi. Pasalnya, di tahun 1997 ia dikabarkan dekat dengan seorang aktor yang saat itu menjadi lawan mainnya, yaitu Anjasmara. Hubungan yang mereka jalin selama dua tahun, akhirnya berujung ke pelaminan. Pada tahun 1999 Anjasmara dan Dian resmi menikah.

Baca Juga : Biodata Pemeran Sari : Anissa Aziza

Putra dan Putri Nitami

Dari pernikahan tersebut, nitami dikaruniai 2 orang anak yang bernama Sasikirana Zahraniserta, serta Arka Setya Andipa. Buah hati mereka masing masing lahir pada tahun 2003 dan 2006. Tak hanya anak kandung saja, beberapa waktu lalu pasangan ini dikabarkan memiliki anak asuh juga. Berikut Anak Nitami :

  • Sasikirana Zahraniserta, dan
  • Arka Setya Andipa.

 

Biodata Singkat Pemeran Riris

Nama LengkapDian Nitami
PanggilanDian
Tempat LahirJakarta
Tanggal Lahir18 Juni 1971
AgamaIslam
Nama AyahRaden Soerjo Muntasir
IbuAnita Soerjo
PasanganAnjasmara
AnakAmanda Annette Syariff, Sasikirana Zahrani Asmara, Arka Setya Andipa Asmara, Aldi Syariff
Akun Sosmed@bu_deedee (ig)

 

Riwayat Karir Pemeran Ibu Afifah

Debutnya di Bidang Pemeran

Biodata Dian Nitami Profil Lengkap Riris Sinetron Orang Ketiga SCTV Serta Biografi Lengkap Pemeran Ibunya Afifah
Biodata Dian Nitami Profil Lengkap Riris Sinetron Orang Ketiga SCTV Serta Biografi Lengkap Pemeran Ibunya Afifah

Dian mengawali debut karirnya di dunia entertainment sejak tahun 1986 dengan memerankan film Di Balik Dinding Kelabu. Sejak saat itu kehadirannya kemudian diminati oleh beberapa produser. Kemampuan aktingnya juga terbilang baik untuk seorang artis pendatang baru. Tak ayal jika penawaran menjadi artis kian banyak yang ia terima. Bahkan ibu dari 2 anak tersebut juga sempat menjadi model, bintang iklan, hingga turut bermain FTV.

Merambah ke Dunia Sinetron

Sejak tahun 1986 hingga saat ini, sudah ada lebih dari 30 judul film yang pernah ia mainkan. Pencapaian tersebut merupakan pencapaian yang patut diacungi jempol. Tidak hanya judul film, ternyata judul sinetron yang pernah ia perankan juga tak kalah banyaknya. Ia yang memulai debut karirnya di sinetron diawali pada tahun 2000.

Dian Nitami sebagai Presenter

Karena kecakapan dan ekspresi nya tampil di depan kamera, beberapa produksi acara televisi meminta Dian untuk menjadi pembawa acara dalam beberapa siaran televisi seperti RCTI, SCTV dan Global TV. Memiliki paras yang cantik dan kecakapan dalam berakting membuat ia diberi tawaran menjadi model dalam sebuah produk kecantikan yaitu dalam ajang Finalis Bintang Lux tahun 2000.

Baca Juga : Biografi Lengkap Pemeran Ivan Orang Ketiga

 

Akun Sosial Media Riris Orang Ketiga

Dian Nitami yang Juga Aktif di Sosial Media Instagram dan Twitter
Dian Nitami yang Juga Aktif di Sosial Media Instagram dan Twitter

Wanita yang memiliki akun instagram bernama @bu_deedee dan akun twitter yang bernama @dianntm ini walau sudah tidak muda lagi, namun bakat aktingnya di depan kamera tidak dapat diragukan lagi. Bahkan kemampuan beraktingnya tidak pudar, hanya saja sekarang peran yang cocok dimainkannya adalah peran seorang ibu, bukan lagi peran anak ABG.

Wanita yang sekarang sudah memiliki 4 orang anak (2 anak kandung dan 2 anak asuh) mengaku tidak pernah menelantarkan anak-anaknya walaupun jadwal syuting yang ia miliki sangat padat. Terbukti dari anak anaknya semua sekarang sudah tumbuh dewasa, menajdi seorang anak yang cantik dan tampan dengan sejuta bakat dan segudang prestasi yang pernah anak anaknya raih.

Biodata Dian Nitami : Profil Lengkap ‘Riris’ Sinetron Orang Ketiga SCTV Serta Biografi Lengkap Pemeran Ibunya Afifah admin cukupkan sekian, semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *