Biodata Giovanni Lumban Tobing serta Profil Biografi Singkat dan Riwayat Karier Pemeran Rico Orang Ketiga merupakan bahasan menarik. Setelah membahas pemeran orang ketiga lainnya, yaitu : Desi (Indah Indriana), Aris (Rionaldo Stokhorst), dan Rangga (Samuel Zylgwyn), kali ini admin akan mengupas Riko ini. Menjadi public figure bukanlah hanya sekedar muncul di layar televisi dan menjadi tontonan publik. Menjadi public figure berarti menjadi sosok yang pantas ditiru karena kelakuannya yang positif dan memberi inspirasi, juga atas prestasi prestasinya yang telah dicapai. Beberapa orang menganggap bahwa menjadi public figure adalah profesi yang mudah dan menyenangkan karena diperkirakan dapat menghasilkan jumlah uang dalam jumlah yan tidak sedikit. Tapi ternyata, lika liku kehidupan yang dijalani oleh public figure tidak semenyenangkan yang orang orang bayangkan.
Daftar Isi
Biodata Giovanni Lumban Tobing
Biografi Lengkap Giovanni L Tobing

Artikel kali ini akan bercerita tentang seorang aktor yang sudah lama berkecimpung di dunia entertainment. Ia sudah merasakan bagaimana berjuang keras untuk bisa bertahan dengan popularitas yang dimilikinya dengan persaingan yang ketat. Apalagi ditambah dengan jumlah artis ataupun aktor pendatang sudah semakin banyak jumlahnya, hal ini akan semakin menambah tingkat kesulitan oleh artis dan aktor yang sudah lebih dulu tersohor. Aktor tersebut adalah Giovanni.
Tempat Tanggal Lahir Giovani
Ia lahir di Jakarta pada tanggal 23 April 1984 dengan nama lengkap Giovanni Yosafat Lumban Tobing. Ia sudah berada di dunia entertainment sejak tahun 2003 hingga saat ini. Pengalaman selama 15 tahun berkecimpung di dunia selebriti membuat ia sudah merasakan pahit manisnya kehidupan. Ia mengaku jatuh bangun mempertahankan profesi dan kepopuleran yang telah dimilikinya saat ini. Belum lagi ditambah dengan persaingan dari aktor atau artis baru yang memiliki potensi untuk menggeser posisinya di dunia selebrtiti.
Biodata Singkat Giovanni Yosafat Lumban Tobing
Nama Lengkap | Giovanni Yosafat Lumban Tobing |
Panggilan | Giovanni |
Tempat Lahir | Jakarta |
Tanggal Lahir | 23 April 1984 |
Agama | Kristen |
Nama Ayah | Rainer P Tobing |
Ibu | Linda G. Lumbantoruan |
Pasangan | Dewi Ariani |
Akun Sosial Media | @giovanni_tobing (ig) |
Kehidupan dan Keluarga Giovanni L. Tobing
Orang Tua Yosafat
Aktor yang memiliki wajah tampan ini adalah putra sulung dari 4 bersaudara. Ia terlahir dari pasangan suami istri yang menganut agama Kristen Protestan. Orangtuanya bernama Rainer P Tobing ( Ayah ) dan Linda G. Lumbantoruan ( Ibu ). Pria yng berdarah batak ini merupakan sosok yang harus menjadi contoh bagi adik-adiknya. Ayahnya mengajari Gio untuk bisa hidup mandiri dan tegas karena ia adalah putra sulung di tengah tengah keluarga. Tuntutan tersebutlah yang membuat Gio sampai saat ini tidak pernah menjadi sosok pria yang manja dan lemah.
Baca Juga : Kumpulan Biografi Artis Indonesia
Kehidupan Pribadi Giovanni

Walaupun sibuk dengan jadwal syuting yang menyita waktu dan energinya, ternyata hal tersebut tidak membuat kisah asmaranya terhambat. Pasalnya, ternyata Gio juga merupakan korban dari cinta lokasi. Beberapa kali sempat dikabarkan ia dekat dengan lawan mainnya di sinetron ataupun kepada seorang wanita yang hanya berperan sebagai public figure. Namun beberapa sumber juga menyebutkan bahwa Gio juga sempat dikabarkan memiliki hubungan khusus dengan seorang DJ.
Giovanni L. Tobing dan Dewi Ariani
Namun, dari beberapa kisah asmara yang dijalaninya pada akhirnya dia memutuskan untuk menyerahkan hatinya pada seorang artis cantik bernama Dewi Ariani. Gio bertemu dengan Dewi pada saat sedang syuting untuk salah satu ftv. Dewi yang saat itu hanya berperan sebagai seorang figuran hingga saat ini tidak percaya akan menjadi istri dari seorang aktor yang terkenal Playboy di zamannya. Namun, karena ketulusan hati yang dimiliki Dewi akhirnya pria berdarah batak ini memutuskan untuk menikahinya di tahun 2010 setelah mereka menjalani hubungan pacaran selama 2 tahun.
Anak Giovanni dari Istri Tercintanya
Pernikahan Gio dengan Dewi yang sudah berjalan selama 8 tahun ini sudah dikaruniai tiga orang anak. Sebagai seorang yang sibuk dalam dunia entertainment, ia mengaku agak kesulitan membagikan waktunya antara pekerjaan dengan keluarga kecilnya tersebut. Namun, disela sela istirahat syuting ia tetap mengusahakan untuk menghubungi istri dan anak-anaknya agar hubungan keluarga mereka tetap terjalin hangat.
Profil Pendidikan Giovanni L. Tobing
Pendidikan Pemeran Rico di Orang Ketiga
Sebagai seorang yang lahir di Ibukota, membuat ia menghabiskan banyak waktunya di kota kelahirannya tersebut. Dilansir dari beberapa sumber mengatakan bahwa Gio adalah seroang yang merupakan alumni dari SMU Pangudi Luhur Jakarta. Hal tersebut membuktikan bahwa Gio mengenyam dan menyelesaikan bangku sekolah di kota kelahirannya tersebut. Namun, sampai saat ini tidak diketahui apakah Gio melanjutkan pendidikannya di jenjang yang lebih tinggi seperti Perguruan Tinggi atau tidak.
Riwayat Karier Pemeran Rico di Sinetron Orang Ketiga
Debut Gio dalam Dunia Akting
Pria yang memiliki tinggi 175 cm ini memulai kariernya di tahun 2013. Saat itu ia terpilih ke dalam 30 besar audisi pemilihan 10 pemeran sinetron untuk judul sinetron Ada Apa Dengan Cinta. Walaupun ia gagal mendapatkan peran yang diincarnya, namun ternyata nasib baik berada padanya. Ia mendapatkan kontrak eksklusif dari produser Sinemart. Kemudian ia pun memulai debutnya dalam sebuah sinetron yang berjudul Kisah Cinta Hantu Cantik. Namun, saat itu namanya belum terlalu dikenal.
Mulai Rutin Memerankan Sinetron
Sejak ia memulai debutnya, kemudian ia pun ditawari untuk bermain film dalam sinetron yang berjudul Adam & Hawa. Saat itu ia mendapatkan peran menjadi seorang Ibeng. Dari sinetron inilah namanya mulai melambung dan kemampuan beradu aktingya mulai diperhitungkan. Ia kemudian mulai dibanjiri tawaran bermain sinetron dan ftv. Salah satu sinetron yang sempat booming dan ia pernah terlibat didalamnya adalah sinetron yang berjudul Liontin, Sekar, Cinta dan Anugerah, Seindah Senyum Winona, dan Anugerah.
Baca Juga : Biografi Lengkap Pemeran Orang Ketiga
Giovanni yang Mulai Terkenal dari Sinetron di SCTV

Hingga tahun 2018, tercatat Gio sudah membintangi 26 judul sinetron. Walaupun tidak semua judul sinetron yang ia bintangi sebagai peran utama. Saat ini,Gio tengah sibuk dengan jadwal syuting sinetron. Sinetron yang berjudul Orang Ketiga adalah sinetron yang baru saja tayang pada Januari 2018. Dalam sinetron yagn sedang booming tersebut ia mendapatkan tawaran berperan sebagai seorang Rico. Rico adalah seorang yang memiliki cafe mewah dan merupakan kakak ipar dari Nila. Dalam sinetron tersebut, Rico merupakan sosok pria yang disukai oleh Novi. Namun sahabatnya Rico yang bernama Rangga malah menjodohkan Rico dengan Desy.
Ketenaran Sinetron Orang Ketiga
Sinetron Orang Ketiga ini menjadi booming karena judul dan masalah yang diangkat merupakan masalah yang saat ini sedang trend di Indonesia. Pasalnya, akting yang disajikan oleh para aktor dan artis membuat para penikmat sinetron menjadi geram dan hanyut dalam sinetron tersebut. Rating yang dimiliki sinetron tersebut pun termasuk tinggi. Walau masih berjalan satu bulan tayang di televisi, ternyata sinetron tersebut sudah berhasil merebut perhatian para penikmat sinetron di tanah air.
Gio yang Juga Aktif di Dunia Bisnis

Walaupun kemampuan akting Gio tidak dapat diragukan lagi, ternyata ia tidak hanya mendapatkan tawaran dalam sinetron dan ftv saja. Ia juga pernah ditawari untuk mengiklani dan menjadi brand ambassador dari produk makanan yaitu Burger King. Produk makanan yang termasuk besar dan terkenal tersebut ia dapatkan sebagai bentuk pencapainnya dari kerja keras yang ia lakukan selama ia beradu akting di depan kamera.
Berikut produk yang dibintangi oleh Giovanni di bidang periklanan :
- Burger King
Akun Sosial Media
Aktor yang memiliki akun instagram bernama @giovanni_tobing dan akun twitter bernama @610_funny ini mengaku bahwa semakin tinggi popularitas yang dimilikinya semakin besar tanggung jawab yang dipikulnya untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat dan fans fansya yang ada di Indonesia. Sehingga ia selalu menunjukkan kerendahan hatinya dengan beberapa kali menyapa penggemarnya di akun sosial media miliknya.
Biodata Giovanni Lumban Tobing serta Profil Biografi Singkat dan Riwayat Karier Pemeran Rico Orang Ketiga admin cukupkan sekian, semoga bermanfaat.